Assalamu 'alaykum wr. wb.
Mencoba bersuara.. meski lisan kadang terdiam menahan gemuruh kata tanpa nyawa.. tersimpan berjuta kalimat dalam untaian bait kerinduan.. dan untukmu wahai hati dan rasa... dengarlah... renungkanlah... dan semoga puisi indah kehidupan kan menjadikanmu sanggup memetik ibrah (pelajaran) dan hikmah 'tuk rangkai diri menjadi pribadi yang lebih baik.... insyaAllah..~

Kamis, 31 Desember 2009

DEWASA


Dewasa pikiran karena ilmu
Dewasa hati karena iman
Dewasa bahasa karena bermakna
Dewasa akhlak karena budi

Yang iman diperkokoh
Yang taqwa dipertinggi
Yang amal diperbanyak
Yang hati di hiasi
Yang bahasa diperindah
Yang budi dicari
Yang ilmu di perluas
Yang dikaji diperdalam
Yang dibaca dipahami

Kalau hidup tak mengenal ALLAH
Itulah tanda orang yang salah

Kalau hidup tak mengenal Rasul
Itulah tanda orang tak betul

Kalau hidup tak mengenal syariat
Itulah tanda orang yang sesat

Kalau hidup teramat kikir
Dimasa susah orang takkan pikir

Kalau hidup teramat angkuh
Allah murka kawan pun menjauh

Kalau hidup teramat sombong
Dimasa susah orang tak mau menolong

Kalau hidup teramat tamak
Orang-orang pun menjaga jarak

Kalau hidup teramat licik
Allah murka orang pun jijik

Kalau hidup tanpa ibadah
Hati rusak jiwa tak berkah

Kalau hidup tak pernah bersyukur
Halal dan haram tak bisa terukur


[didapat dari salah satu website ikhwah fillah,insya Allah memiliki berjuta makna dan manfaat]

Tidak ada komentar:

Bismillahir rahmanir rahiim.. Alhamdulillah puji syukur hanyalah milik Allah SWT, Dia dengan keMahaSempurnaan dalam setiap ciptaanNya telah memberikan akal, hati, rasa, raga, jiwa, ilmu, cinta, kasih sayang dan segala anugerah lainnya yang andaikan dihitung dan air laut dijadikan tinta untuk menulis semua karuniaNya PASTI nikmat Allah tak kan habis terlalu melimpah untuk kita..Sholawat dan salam semoga selalu tercurah untuk Rasulullah Khotimun Nabi Muhammad SAW, untuk keluarga, sahabat beserta para pengikutnya hingga akhir zaman..Mensyukuri segalanya mengisi hari demi hari dengan belajar memperbaiki setiap kekurangan dan keterbatasan diri dalam rangka beribadah mendekatkan diri pada Allah Pencipta Jagad Raya Alam Semesta untuk meraih kesuksesan hidup dunia akhirat..